Di akun media sosialnya itu, Ivan Gunawan begitu marah saat ada yang berkomentar aneh. Salah satu followernya ada yang menyebutkan Ivan seperti bencong. Ditanya mengenai hal tersebut, Ivan pun memberikan penjelasannya.
"Kalau orang tolol harusnya dimarahi. Supaya pada pintar," tegas Ivan saat ditemui di kawasan Trans TV, Tendean, Jakarta Selatan, Senin (16/10/2017).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Namun saat ditanya lebih lanjut mengenai hal tersebut, Ivan tidak mau bicara lagi. Ivan langsung membelah kerumunan wartawan kala itu.
"Udah ya saya nggak mau diwawancara," pungkas Ivan Gunawan.
(mau/wes)











































