Hugh Hefner 'Reuni' dengan Marilyn Monroe di Pemakaman

Hugh Hefner 'Reuni' dengan Marilyn Monroe di Pemakaman

Nugraha - detikHot
Kamis, 28 Sep 2017 16:57 WIB
Foto: Richard C. Miller
Jakarta - Hugh Hefner disebut telah membeli tanah pemakaman persis di sebelah makam aktris Marilyn Monroe. Ia sudah merencanakan itu jauh-jauh hari sebelum meninggal.

"Saya akan menghabiskan sisa keabadian saya bersama Marilyn," ungkapnya pada tahun 1992 kepada CBS.

Bagi Hefner, Marilyn Monroe memang model yang membuat dirinya sekarang begitu dikenal. Monroe merupakan model pertama yang menghiasi majalah Playboy pada 1953.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Setelah itu, Playboy menjelma menjadi salah satu kerajaan penerbitan paling dibicarakan dalam sejarah.

Hefner mengeluarkan uang sebesar 75.000 US Dolar saat membeli tanah di pemakaman Westwood Village Memorial Park. Kuburan kelas atas itu merupakan tempat peristirahatan terakhir pilihan banyak superstar Hollywood.

Penyanyi Blues Janis Joplin, komentator Rodney Dangerfield dan Natalie Wood juga dikuburkan di sana. Hefner meninggal dunia di usia 91 tahun.

Saksikan video perjalanan karier bos Playboy, Hugh Hefner:



Tonton juga: 10 Selebriti Hot yang Pernah Jadi Cover Majalah Playboy
(nu2/nu2)

Hide Ads