Angelina Jolie Dikabarkan Larang Putra Sulungnya Pacaran

Angelina Jolie Dikabarkan Larang Putra Sulungnya Pacaran

Delia Arnindita Larasati - detikHot
Rabu, 27 Sep 2017 14:31 WIB
Angelina Jolie Dikabarkan Larang Putra Sulungnya Pacaran
Foto: Angelina Jolie (Getty Images)
Jakarta - Putra sulung adopsi Angelina Jolie, Maddox, kini sudah mencapai usia remaja. Namun kabarnya, sang ibunda sangat protektif terkait hubungan asmara sang putra.

Diberitakan pertama kali oleh majalah OK!, Angelina Jolie kabarnya ingin Maddox berkarier di dunia akting seperti dirinya. Mantan istri Brad Pitt tersebut merasa jika sang putra pacaran, maka akan menghalangi profesinya.

"Maddox sudah berada di usia yang membuatnya ingin berkumpul bersama teman di mall dan merayu para gadis. Tapi Angelina Jolie malah semakin memberi jadwal yang sibuk untuknya," ungkap sumber.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Namun hingga kini, masih belum ada konfirmasi langsung dari pihak Angelina Jolie terkait kabar ini.

Sementara itu diwawancara sebelumnya, Angelina Jolie sempat ditanya soal kemungkinan Maddox berkarier di dunia hiburan. Bintang 'Maleficent' itu menyerahkan semuanya pada Maddox.

"Semua keputusan (soal karier) kuserahkan kepada Maddox," ujar Angelina Jolie kala itu.

(dal/ken)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads