Sambil Menangis, Tsania Marwa: Saya Rindu Anak Saya!

Sambil Menangis, Tsania Marwa: Saya Rindu Anak Saya!

Hanif Hawari - detikHot
Sabtu, 29 Jul 2017 14:37 WIB
Foto: Sambil Menangis, Tsania Marwa: Saya Rindu Anak Saya! (Hanif Hawari/detikHOT)
Jakarta - Kerinduan sang ibu kepada anaknya memang tak bisa dipungkiri. Apalagi Tsania Marwa, yang hingga kini masih tak bisa bertemu dengan buah hatinya.

Empat bulan sudah Tsania Marwa tidak diperbolehkan bertemu dengan anak-ananknya oleh Atalarik Syah. Sambil menahan tangis, ia pun mengungkapkan perasaannya tersebut.

"Saya capek juga ya mau nangis, kalo inget anak aja saya sedih, denger namanya disebut juga cukup menyakitkan dan saya sangat rindu banget," ujarnya menangis di Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI), Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (28/7/2017).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Saya mau minta ketemu, selebihnya saya pasrah aja ke pengadilan. karena rindu saya sudah meluap-luap, ini salah satu doa saya. Karena saya percaya doa ibu selalu di jabah sama allah, saya selalu optimis , sampai kapan pun anak nggak akan pisah sama ibu," bebernya melanjutkan.

Kini hubungan Tsania Marwa dan Atalarik Syah tengah diambang perceraian. Mereka pun dijadwalkan akan mengikuti sidang putusan pada 15 Agustus mendatang di Pengadilan Agama Cibinong, Bogor, Jawa Barat.

(hnh/dal)

Hide Ads