Ayah: Oka Mahendra Sakit, Dua Bulan Tak Mau Makan

Ayah: Oka Mahendra Sakit, Dua Bulan Tak Mau Makan

Febriyantino Nur Pratama - detikHot
Rabu, 19 Jul 2017 19:31 WIB
Foto: Dok. Insttagram/awkarin
Jakarta - Sedikit demi sedikit terkuak mengenai meninggalnya Oka Mahendra Putra. Sang ayah menyebut putranya yang kini berusia 22 tahun itu sakit dan tak mau makan.

"Sakit, dua bulan nggak mau makan. Makannya sedikit sekali," kata sang ayah saat ditemui usai acara pemakaman di San Diego Hills, Karawang, Jawa Barat, Rabu (19/7/2017).

Saksikan video 20detik mengenai Pemakaman Oka Mahendra di sini:


Sayang, sedikit sekali komentar yang dilontarkan oleh pria berambut pendek beruban itu. Kendati begitu, ia menegaskan jika bos Takis Manajemen itu memang dalam keadaan sakit.
Oka Mahendra dan AwkarinOka Mahendra dan Awkarin Foto: dok. Instagram (Awkarin)
"Dua bulan di rumah sakit, makannya sedikit sekali. Itu saja," tukas pria berkacamata itu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Komentar tersebut sekaligus membantah rumor yang sepanjang hari ini beredar. Terlebih jawaban untuk kabar Oka meninggal bunuh diri.

(nu2/nu2)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads