Kasus narkoba yang menimpa Ammar Zoni juga menjadi pukulan bagi keluarga sang bintang. Eks bintang sinetron 'Anak Langit' ini diharapkan bisa menjalani kehidupan normal seperti sediakala.
Sang ayah pun berharap Ammar bisa sadar bahwa keputusannya pernah mengonsumsi barang haram itu adalah hal yang salah.
"Ini semua ada hikmahnya. Semoga ia bertaubat dan kembali ke jalan yang benar," ujar Henri Zoni, ayah Ammar Zoni saat uditemui di jumpa pers di hotel Maxone, Jakarta Pusat, Kamis (13/7/2017).
Saksikan video 20detik mengenai Blak-blakan Ayah Ammar Zoni di sini:
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Bagi sang ayah, kasus yang menimpa putranya tersebut diharapkan dapat menjadi pelajaran berharga. Selama ini, Henri yang menjadi single parent bagi Ammar Zoni dan adik-adiknya itu tak menyangka putranya bisa bersentuhan dengan narkoba.
"Saya nggak tahu dia dapat dari mana. Kenal dari siapa, saya belum ngecek," tutur Henri lagi.
Ammar Zoni ditangkap di kediamannya di kawasan Depok, Jumat 7 Juli 2017 pukul 10.00 WIB. Dari penangkapan tersebut, polisi menemukan barang bukti berupa ganja kering 39,1 gram dan beberapa benda yang diduga untuk konsumsi narkoba.