Menjalani Ramadan Perdana Terry Putri Tanpa Sang Ibunda

Menjalani Ramadan Perdana Terry Putri Tanpa Sang Ibunda

Veynindia Esaloni Pardede - detikHot
Kamis, 22 Jun 2017 14:53 WIB
Momen ketika Terry Putri ditinggal sang ibu. Foto: Palevi
Jakarta - Tidak dapat dipungkiri raut kesedihan pada wajah Terry Putri masih terlihat. Hal ini disebabkan meninggalnya sang ibu pada tanggal 5 Februari 2017 lalu.

Pada Ramadan ini ia berniat untuk ziarah ke makam ibunya di TPU Tanah Kusir. Pertama kalinya wanita 37 tahun ini menjalani Ramadan tanpa ibundanya.

"Jadi kalau aku sih dari kemarin-kemain kalau ke makam dari pagi banget, Jam tujuh udah kesana. BIasanya sebelum Ramadan kan kita ziarah. Ziarah pasti, habis itu di rumah aja," ujar Terry saat ditemui di Masjid Pondok Idnah, Jakarta Selatan, Rabu (21/6).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kini presenter olahraga ini juga tetap menjalani Hari Raya Idul Fitri seperti biasa. Janda tanpa anak itu berusaha ikhlas dengan kepergian orang tercintanya tahun ini.

"Keponakanku itu kan paling kecil udah kuliah. Kata mama aku kan harusnya yang kasih cucu. Jadi mungkin lebih ke yang membutuhkan aku salurkan dari Ramadan ini. Kalau yang lebih bermanfaat dan lebih ke ibaratnya untuk yang membutuhkan," ungkapnya.

Rasa trauma pasca kehilangan sang ibu masih dirasakannya hingga sekarang. Semua momen yang pernah dilewati bersama sang ibu masih tergambar jelas di benaknya. (vep/kmb)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads