Addie MS Anggap Ahok-Djarot Pasangan yang Kompak

Addie MS Anggap Ahok-Djarot Pasangan yang Kompak

Veynindia Esaloni Pardede - detikHot
Rabu, 10 Mei 2017 12:21 WIB
Foto: Addie MS (Abdul Haris)
Jakarta - Pandangan musisi Addie MS terhadap Ahok sangat postif. Terlihat dari partisipasinya menjadi konduktor, memimpin paduan suara masal masyarakat Jakarta.

Setelah sebelumnya masyarakat menyampaikan aspirasi terhadap Ahok melalui karangan bunga, balon, dan tiga lagu nasional Indonesia seperti Indonesia Raya, Rayuan Pulau Kelapa, dan Garuda Pancasila.

"Mudah-mudahan memperlihatkan dengan lagu perjuangan bisa menyampaikan pesan positif dan konstruktif," ucap Addie saat ditemui di Balai Kota, Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (10/5/2017).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Saksikan video 20detik tentang Ahok di sini:



Ayah Kevin Aprilio itu salut terhadap pasangan yang berpengaruh terhadap hidup kota Jakarta ini.

"Saya baru kali ini melihat pasangan yang sekompak ini. Saya terharu melihat reaksi dukungan terhadap Pak Ahok. Dari situlah saya belajar arti persahabatan," ungkapnya di muka umum.

Tekanan dari beberapa pihak juga menjadi pertimbangan Addie dalam melakukan aspirasi ini, namun tekanan tersebut justru menjadi tonggak semangatnya.

"Beberapa ada yang menyampaikan itu dan saya tidak bisa mengelak," tuturnya.

Acara ini diadakan secara spontan dan disambut baik. Dengan dihadiri oleh masyarakat baik di Jakarta dan luar Jakarta, tiga lagu nasional pun dikumandangkan dengan penuh haru selama hampir satu jam.

(vep/wes)

Hide Ads