Perlu Pasangan, Ajip Rosidi: Nani Widjaja Pendamping yang Tepat

Perlu Pasangan, Ajip Rosidi: Nani Widjaja Pendamping yang Tepat

Mauludi Rismoyo - detikHot
Minggu, 16 Apr 2017 14:55 WIB
Foto: Noel/detikhot
Cirebon -

Sastrawan Ajip Rosidi mempersunting aktris senior Nani Widjaja. Lalu kenapa Ajip mau menikah untuk kedua kalinya?

Pria 79 tahun itu mengaku masih memerlukan pasangan. Hal itu dirasakan usai dirinya ditinggal pendamping sebelumnya.

Baca juga: Ini Alasan Nani Widjaja dan Ajip Rosidi Menikah di Masjid Cirebon

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Saya ditinggal istri saya tiga tahun lalu. Dan saya merasa setelah sekian tahun saya merasa memerlukan pendamping. Dan saya kira pendamping yang tepat itu Nani," ujar Ajip, di kawasan Keraton Kasepuhan Cirebon, Minggu (16/4/2017).

Usai menikah, Ajip tak akan menghalangi Nani berkarier. Ia tetap mendukung setiap kerjaan yang dilakukan sang istri.

"Saya tidak halangi karier dia," tutur Ajip. (mau/doc)

Hide Ads