Pertama Kali Disapa Justin Bieber, Syifa Hadju Anggap Seperti Rezeki

Pertama Kali Disapa Justin Bieber, Syifa Hadju Anggap Seperti Rezeki

Mauludi Rismoyo - detikHot
Kamis, 09 Mar 2017 09:50 WIB
Foto: Hanif Hawari/detikHOT
Jakarta - Aktris muda Syifa Hadju histeris mendapat sapaan dari artis Internasional sekelas Justin Bieber saat live Instagram beberapa waktu lalu. Hal itu pun jadi pengalaman pertamanya untuk bintang film 'Selebgram' tersebut.

Syifa sendiri mengaku jarang untuk menyapa para netizen lewat live Instagram. Namun sekalinya melakukan hal tersebut, dirinya dikejutkan dengan pelantun 'Love Yourself' itu ikut melihat dan berkomentar.

"Pertama kali dikomen artis luar negeri dan senang banget. Aku jarang banget sih untuk live, eh tahu tahu dia live juga dan ya terkejut banget," ujar Syifa, kepada DetikHOT, Kamis (9/3/2017).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kekasih Angga Aldi Yunanda itu menyebut dirinya seperti mendapat rezeki bisa dapat sapaan Justin. Bahkan, para sahabatnya pun dibuat iri olehnya.

"Seneng banget. Ya mungkin rezeki. Temen pada bilang Syifa kok bisa dikomen," tutur dara 16 tahun tersebut.

(mau/wes)

Hide Ads