Imlek Pertama Fendy Chow Bersama Calon Istri

Imlek Pertama Fendy Chow Bersama Calon Istri

Veynindia Esaloni Pardede - detikHot
Sabtu, 28 Jan 2017 08:07 WIB
Foto: Noel/detikHOT
Jakarta - Imlek kali ini aktor Fendy Chow tidak sendiri. Kini pria 27 tahun ini ditemani oleh sang calon istri, Stella Cornelia untuk pertama kalinya.

"Jadi tahun ini Imlek pertama kalinya ditemani Stella dan Imlek yang mungkin terakhir kali bakal dapat angpao," ujar Fendy saat ditemui di kawasan Tomang, Jakarta Barat, Jumat (27/1).

Tanggal penting dalam tradisinya ini dijadikan momen penting baginya untuk melamar Stella sebagai calon istrinya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Deg degan ya sih. Pas ngeliat papa mama kita lebih deg degan dari kita. Sebenarnya lumayan deg degan juga," tambahnya.

Di samping itu, keluarga besar kedua belah pihak juga hadir pada malam Imlek tersebut. Momen ini digunakan Fendy untuk membahas tanggal pernikahannya.

"Mungkin papa mamaku udah ketemu Stella tapi yang lain belum pernah ketemu. Dari keluarga papaku masih ada yang baru ketemu juga. Itu tujuan biar kenal. Kumpul keluarga juga udah membicarakan tanggal nikah," pungkasnya.

Sebulan yang lalu tepatnya pada hari Natal Fendy Chow melamar Stella secara personal. Dan teapt pada malam Imlek kemarin, Fendy melamar Stella di depan keluarga besarnya. (vep/nu2)

Hide Ads