Merasa Ditelantarkan, Kiswinar Akan Gandakan Laporan atas Mario Teguh

Merasa Ditelantarkan, Kiswinar Akan Gandakan Laporan atas Mario Teguh

Desi Puspasari - detikHot
Rabu, 11 Jan 2017 16:33 WIB
Foto: Ismail/detikHOT
Jakarta - Belum selesai atas laporannya soal pencemaran nama baik dan fitnah, Ario Kiswinar berencana kembali melaporkan sang ayah, Mario Teguh ke Polda. Apalagi?

"Jadi Januari ini juga kita akan bikin laporan penelantaran anak," ujar sang pengacara Ferry Amahorseya saat dihubungi detikHOT, Rabu (11/1/2017).

Ferry mengatakan, berdasarkan keputusan Pengadilan Agama seharusnya setelah bercerai dari Aryani Soenarto 24 tahun lalu, sang motivator berkewajiban memberikan nafkah untuk Kiswinar selama ibu Kiswinar itu belum menikah lagi. Akan tetapi, putusan tersebut tidak dijalani oleh Mario.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Itu kan keputusan Pengadilan Agama, dia harus memberi nafkah. Tapi dia nggak pernah beri nafkah. Kedua, dia melakukan diskriminasi, dalam tiga bukunya, tiga-tiganya dia bilang anaknya hanya Audrey dan Marco, nah Ario Kiswinar kalau gitu ada di mana?" cecarnya.

"Dalam press conference di kantor kuasa hukumnya dia mengatakan, kurus, hitam, seperti anak terlantar, itu nggak boleh kayak gitu. Jadi nanti kita buat laporan baru nanti di Reknata," tegas Ferry.

Sebelumnya Mario sudah mengajak Kiswinar dan ibundanya untuk duduk bersama. Akan tetapi, pria berkacamata itu menolaknya dan memilih untuk terus menjalani proses hukum.

Ferry belum memastikan kapan Kiswinar akan membuat laporan baru tersebut. "Itu episode kedua, nanti ada episode ketiga," jelas Ferry.

(pus/mmu)

Hide Ads