Namun kini, Roy nampaknya sudah siap buka-bukaan soal kabar kedekatannya dengan cewek yang diketahui bernama Dini tersebut. Esok hari, bintang 'The Raid 2' itu akan mengklarifikasi kabar yang beredar soal benar atau tidaknya dirinya sudah menikah dengan Dini.
Melalui sebuah undangan yang diterima detikHOT, Roy akan menggelar jumpa pers pada Jumat (29/12) pagi di salah satu restauran di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Namun tak dikatakan apakah ia akan membawa serta Dini atau tidak.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sementara itu, Roy saat ini masih memiliki istri, Anna Maria. Keduanya menikah pada 1985 silam.
Baca juga: Pengobatan Kanker Kuras Dana Yana Zein, Anak-anak Tetap Tabah (dal/tia)