Setelah itu, Mario juga mengungkapkan rumah tangganya dengan Ariyani Soenarto mulai tak harmonis. Salah satu sebabnya karena kehadiran orang ketiga. Pemilik jargon 'Salam Super' itu mengaku cemburu dengan laki-laki lain. Jadi siapa Mr X itu, Pak Mario?
"Dalam semangat yang konsisten dari kami untuk menjaga bahwa itu adalah urusan keluarga. Karena ini melibatkan orang-orang yang dekat dan keluarga. Lebih baik saya tidak menjawab," kilahnya diplomatis saat menggelar jumpa pers bersama pengacaranya, Elza Syarief di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Senin (10/10/2016).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Tidak tahu, tahu-tahu sudah menikah. Memori saya terbatas, jadi saya tidak simpan hal-hal yang tidak ada hubungannya dengan keluarga saya," kata Mario. (nu2/mmu)











































