"Kok tahu sih, iya Glenn memang telepon saya untuk menanyakan surat tersebut. Ya wajar dan normal sih menanyakan hal tersebut," ujar Doddy Haryanto mantan pengacara Glenn saat menikah dengan Dewi Sandra, Jumat (29/7/2016).
Namun sayang, saat ditanya lebih lanjut apakah benar Glenn akan menikah tahun ini, Doddy mengaku tidak tahu menahu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dahulu Glenn memang pernah menikah dengan Dewi Sandra. Namun sayang, pernikahan itu harus kandas di tengah jalan. Keduanya resmi bercerai beberapa tahun lalu.
Setelah bercerai, Glenn diketahui menjalin hubungan dengan beberapa perempuan. Di antaranya Aura Kasih. Namun hubungan tersebut sudah berakhir. (wes/mmu)











































