"Tidak ada masalah, pada saat itu diajak teman saja. Dia salah pergaulan dan salah teman juga," kata Fransisca Indrasari saat ditemui di Badan Narkotika Nasional, Kamis (12/5/2016).
Sebelumnya, banyak kabar yang berkembang mengenai alasan Jupiter memakai narkoba adalah sepi dari pekerjaan sebagai artis.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Hari ini Jupiter melakukan asesmen ke Badan Narkotika Nasional (BNN) untuk mengetahui lebih lanjut perihal taraf kecanduan Jupiter terhadap barang terlarang tersebut.
"Kalau Jupiter sendiri maunya direhab ya karena memang dia kan bukan pengedar. Dia memakai untuk dirinya sendiri," tutup Fransisca. (wes/mmu)











































