Kabar kedekatan Kristen dan SoKo pertama kali berembus pada Januari 2016 lalu ketika keduanya kepergok bergandengan tangan. Walaupun tak ingin menyembunyikan apapun, namun aktris berusia 26 tahun itu tak ingin terlalu membahas hubungan asmaranya di depan publik.
"Aku tak mau menyembunyikan apapun. Tapi aku tak mau membicarakan hubungan asmara kami. Saat aku berpacaran dengan cowok, aku juga tak ingin bicara apapun. Sekarang juga begitu," ujar Kristen seperti dikutip dari E! Online, Selasa (10/5/2016).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kristen memang kerap merasa terganggu dengan keberadaan paparazi. Namun ia tak merasa keberatan ketika fotonya dengan sang kekasih beredar di internet.
"Aku sangat ingin melindungi privasiku, tapi aku tak bisa terus bersembunyi. Sekarang aku merasa sangat nyaman dengan diriku," pungkasnya.
(dal/mmu)











































