Hobi Begadang, Vicky Nitinegoro Tekuni Profesi DJ

Hobi Begadang, Vicky Nitinegoro Tekuni Profesi DJ

Desi Puspasari - detikHot
Selasa, 26 Apr 2016 10:15 WIB
Hobi Begadang, Vicky Nitinegoro Tekuni Profesi DJ
Foto: M. Iqbal Fazarullah
Jakarta - Belakangan banyak kaum selebritis yang terjun menekuni profesi disc jockey alias DJ. Salah satu di antaranya adalah Vicky Nitinegoro. Berawal dari hobinya begadang, Vicky akhirnya memutuskan untuk mempelajari menjadi seorang DJ.

"Karena gue awalnya hobi banget begadang, nah kalau begadang doang kan mengahabiskan duit daripada nggak dapet duit mending begadang terus menghasilkan dapet duit kan, lumayan ada modal," urai Vicky saat ditemui di kawasan Simpruk, Jakarta Selatan, Senin (25/4/2016) malam.

Sudah dua tahun, Vicky menekuni dunia ini. Kini, ia pun sudah tampil di beberapa kota di Indonesia.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Ketagihan juga sih jadi ya ternyata enak yaudah ditekuni sampai sekarang," lanjut Vicky.

Vicky sadar, menjadi seorang DJ sangat bersahabat dengan dunia malam. Lantas bagaimana cara Vicky menjaga diri saat tengah menjalankan tugasnya sebagai seorang DJ?

"Nah itu kan semuanya tergantung sama orangnya. Kalau gue meski gue nge-DJ tapi gue nggak ngerokok," jelas Vicky. (wes/wes)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads