Mendadak Terseret, Ini Pesan Baim Wong untuk Ahmad Dhani dan Mulan

Mendadak Terseret, Ini Pesan Baim Wong untuk Ahmad Dhani dan Mulan

Dicky Ardian - detikHot
Jumat, 18 Des 2015 07:17 WIB
Mendadak Terseret, Ini Pesan Baim Wong untuk Ahmad Dhani dan Mulan
Foto: Gus Mun
Jakarta - Baim Wong disomasi Ahmad Dhani karena bertindak sebagai jembatan antara Mulan dengan Deddy Corbuzier. Sehingga Mulan bisa buka-bukaan soal masalah hidupnya ke Deddy dan ditayangkan di YouTube.

Namun Baim tidak merasa bersalah. Ia berpikir apa yang dilakukannya hanya untuk membantu Mulan saja. Karena disomasi, Baim Wong pun punya pesan buat Ahmad Dhani.

"Mas Dhani, saya beneran hanya menolong. Nggak tahu sama sekali masalahnya. Pihak keluarga saya tidak tahu. Kalau ada masalah dengan siapapun itu tolong dikebelakangin ya. Dan kalau saya ada salah, saya minta maaf," kata dia ketika ditemui usai mengisi acara 'Rumpi No Secret' pada Kamis (17/12/2015) di Gedung Trans TV.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Baca juga: Mulan Tak Izin Dhani Saat Wawancara dengan Deddy, Ini Kata Baim Wong

Sementara untuk Mulan, Baim hanya memberikan semangat. Ia menganggap ini sebagai salah satu cobaan buat pelantun 'Makhluk Tuhan Paling Seksi' itu.

"Seberat apapun masalahnya, nggak ada yang bisa maksain apa yang dirasakan Mulan. Berat, tapi pasti ada jalan keluarnya. Karena Tuhan nggak beri cobaan di luar batas kemampuan manusia," bijak Baim. (ron/dal)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads