Risty, yang saat ini tengah dalam keadaan hamil besar, membeberkan segala kegundahan yang ia rasakan selama menikah dengan Stuart. Aktris berusia 26 tahun itu mengaku merasakan perubahan besar dalam diri Stuart.
"Stuart 180 derajat berubah. Dari dia yang sangat baik menjadi bukan dia sama sekali. Nggak kenal dia siapa. Dia tidak pernah salat sama sekali. Ini orang siapa? Saya nikah sama siapa? Saya tidak kenal," ujar Risty sambil terisak.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sementara itu sang ibunda, Tjut Mutia, yang selalu mendampingi di samping Risty saat mencurahkan isi hatinya, mengaku sempat ingin bicara terlebih dahulu pada Stuart setelah mendengar curhatan sang buah hati. Mutia setidaknya ingin meluruskan kesalahpahaman yang ada.
"Mama ajak dia ngomong tapi dia nggak datang ke rumah. Lebaran dia bilang mau datang, tapi katanya macet dari Bogor. Tahu-tahunya, dia lagi makan di Muara Angke. Dia bilang Risty istrinya, di dalam perut ada anak. Tapi saat istrinya pipis dan pup di tempat tidur saat di rumah sakit, dimarah-marahin. Akhirnya saya ajak dia bicara sama keluarga, saya minta ibu dan kakaknya buat ke Sentul. Saya bertemu mamanya di Sentul. Saya bawa kakak kandung saya sebagai saksi kakaknya Risty," sambung Mutia.
Dalam pertemuannya tersebut, Mutia menegaskan tak ada maksud lain ketika Risty, yang kala itu terbaring di rumah sakit, mengusir Stuart dari dalam kamarnya. "Ya mau gimana, di rumah sakit Risty dimarahin Stuart sampai Risty nggak tahan. Akhirnya, Risty menyuruh keluar dan mengusir Sturt, tapi bukan berarti mengusir selamanya," urainya lagi.
![]() |
Risty kemudian melanjutkan curhatnya dengan membahas dana Rp 1 miliar yang pernah dijanjikan oleh Stuart. Pria kelahiranΒ Shrewsbury, Inggris tersebut pernah berjanji akan memberikan hasil penjualan warisan tanah sebesar Rp 1 miliar kepada sang istri untuk cicilan KPR (Kredit Pemilikan Rumah).
Namun, Risty kembali menegaskan dirinya tak pernah satu kali pun meminta rupiah dari Stuart. Bahkan soal biaya rumah sakit pun, sang ibunda mengaku membayar semuanya sendiri.
"Saya bilang Risty masuk RS Brawijaya dan keluar rumah sakit harus bayar Rp 22 juta. Katanya Wanda (kakak Stuart) nanti kita rembugan. Akhirnya kami bayar sendiri," kata Mutia.
Tak hanya setelah menikah, bahkan janji-janji palsu sudah diucapkan Stuart jauh sebelumnya. Bintang 'Tetanggaku Idolaku' tersebut pernah mengaku ingin berganti karier menjadi pilot, bahkan sudah membayar sebanyak Rp 350 juta untuk sekolahnya. Namun lagi-lagi, itu semua hanyalah ucapan kosong semata.
"Jadi yang bahas soal uang itu dia bukan kami. Dari depan banyak omong dengan janji uang, dengan ngomong pilot sekalipun bagaimana ke mama. Saya malu. Kenapa malu? Saya harus bilang seperti apa ke orang tua saya kalau soal pilot ternyata bohong. Dia belum daftar dan bayar apapapun. Saya bilang ke dia, saya harus ngomong apa ke mama papa saya? Saya malu sekali. Ternyata saya memperkenalkan laki-laki sejuta janji," ungkap Risty.
Risty Tagor dan Stuart Collin menikah pada April 2015 di Bogor. Hingga saat ini, proses perceraian masih berlangsung. (dal/ich)












































