Hal tersebut diungkapkan Michael dengan jujur ketika diwawancara di acara B.E.E. Sang vokalis mengaku pada awalnya hanya memberitahu beberapa orang terdekat saja.
"Aku sudah bilang soal hal ini kepada lingkup kecil orang-orang terdekatku karena aku tak tahu bagaimana bicara soal ini. Aku tak tahu apa yang sebenarnya terjadi, tapi tekadku sudah bulat. Oke, aku harus bicara pada orang lain kalau aku adalah seorang gay. Dan ya, hal itu terjadi begitu saja," ungkap Michael seperti dikutip dari US Magazine, Selasa (10/11/2015).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Hal tersulit dalam pengakuan Michael adalah ketika ia harus menghadapi sang mantan istri, Kristina Mucci. Keduanya memang sudah memutuskan untuk bercerai pada Agustus lalu, namun tetap saling mendukung.
"Aku ingin menjadi pria 'normal' karena aku sangat mencintai Kristina. Hal ini mungkin adalah yang paling sulit ketika kami memutuskan untuk bercerai. Ketika aku memutuskan untuk mengaku gay, mungkin sekitar bulan Juni, Kristina adalah orang yang memberikan dukungan. Dia bilang, 'Kau harus mencari tahu apa yang terjadi pada orientasi seksualmu karena kau tak boleh membenci dirimu sendiri'," kenangnya.
(dal/mmu)











































