Bobbi dinyatakan meninggal dunia di rumah sakit Atlanta setelah lima bulan terbaring koma. Pihak keluarga membenarkan kabar tersebut melalui sebuah pernyataan yang dirilis bersama.
"Bobbi Kristina Brown meninggal dunia 26 Juli, dikelilingi oleh keluarga besarnya. Bobbi akhirnya beristirahat dengan tenang di sisi Tuhan. Kami sekali lagi ingin berterima kasih kepada semua yang telah memberikan cinta dan dukungannya dalam beberapa bulan terakhir ini," demikian bunyi pernyataan tersebut seperti dikutip dari Gossip Cop, Senin (27/7/2015).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Bobbi ditemukan tenggelam di bathtub kediamannya di Atlanta pada 31 Januari lalu dan dinyatakan koma. Pada Mei, Bobby Brown, sang ayah, dan Pat Houston, saudara ipar Whitney, ditunjuk sebagai anggota keluarga yang bertanggung jawab atas perawatan medisnya.
Bobby kala itu terus meyakinkan media dan publik bahwa putrinya berangsur-angsur membaik. Namun pernyataan tersebut, berbanding terbalik dengan keluarga lain yang berkonsultasi pada spesialis, dan menyatakan Bobbi tak lagi memiliki harapan untuk sembuh.
Bobbi Kristina Brown dinyatakan meninggal dunia di usia 22 tahun. Sama sekali tak ada unsur overdosis obat-obatan dalam insiden tersebut, namun polisi menemukan bekas luka-luka di wajah dan tubuhnya. Hal tersebut membuat keluarga mencurigai sang kekasih, Nick Gordon, sebagai penyebab insiden bathtub terjadi, yang kini masih dalam penyelidikan kepolisian.
(dal/wes)