Bukan Pesinetron, Prilly Ingin Jadi Penyanyi Sejak Kecil

Celeb of The Month

Bukan Pesinetron, Prilly Ingin Jadi Penyanyi Sejak Kecil

Devy Octafiani - detikHot
Jumat, 26 Jun 2015 07:00 WIB
Bukan Pesinetron, Prilly Ingin Jadi Penyanyi Sejak Kecil
Jakarta - Tak ada yang bisa memastikan masa depan. Setidaknya itu yang dialami Prilly Latuconsina. Populer dikenal sebagai pemain sinetron nyatanya bukan impian dara kelahiran tanggal 15 Oktober ini sejak kecil. Lho, kok bisa?

"Dari dulu tuh sebenernya aku pengen jadi penyanyi. Tapi malah rejekinya di akting ya udah," ungkapnya kepada detikHOT beberapa waktu lalu.

Dulu dirinya suka bernyanyi di depan cermin. Sang ibu pun sempat mendaftarkan Prilly ikut les vokal saat masih duduk di bangku sekolah dasar.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Meski begitu, kini ia perlahan mewujudkan keinginannya tersebut pelan-pelan. Bergabung dalam label rekaman milik Maia Estianty, Prilly mengaku tengah menyiapkan kejutan bagi para penggemarnya.

"Sekarang aku lagi siapin single aku. Insya Allah dalam waktu dekat akan rilis laguku yang genrenya religi," paparnya.

(doc/dal)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads