Amber belum lama ini, didapuk untuk tampil di sampul depan majalah ELLE edisi terbaru. Bintang film 'The Rum Diary' tersebut, mengenakan pakaian renang seksi berwarna putih yang mengekspos belahan dadanya.
Dalam sesi wawancara, Amber merasa sama sekali tak ada perubahan yang dramatis pasca resmi menikah dengan Johnny. Setelah resmi menjadi suami-istri, aktris kelahiran Amerika Serikat tersebut malah mengaku semakin jatuh cinta pada sang suami.
Baca juga: Miley Cyrus Ngaku Biseksual pada Sang Ibu Sejak Usia 14 Tahun
"Tak ada perubahan dramatis. Kami sudah bersama untuk waktu yang cukup lama, sehingga prosesnya alami saja. Aku masih memiliki semangat independen. Tapi aku semakin jatuh cinta lagi dan lagi (pada Johnny)," ungkap Amber seperti dikutip dari Dailymail, Rabu (10/6/2015).
Amber dan Johnny lebih dahulu menikah secara ilegal di Los Angeles pada Februari 2015. Beberapa hari kemudian, pasangan aktor tersebut menggelar resepsi pernikahan di Bahama.
"Hal yang paling membuatku takut adalah adanya potensi kehilangan kebebasanku. Aku tak ingin kehilangan kemampuan untuk melintasi dunia dengan kebebasan. Kebebsasan dan kemudahan yang sudah kuperoleh dengan susah payah," tambahnya.
(dal/wes)











































