Berniat Ganti Kelamin, Bruce Jenner Dikabarkan Telah Operasi Implan Payudara

Berniat Ganti Kelamin, Bruce Jenner Dikabarkan Telah Operasi Implan Payudara

- detikHot
Rabu, 01 Apr 2015 15:13 WIB
Berniat Ganti Kelamin, Bruce Jenner Dikabarkan Telah Operasi Implan Payudara
Jakarta - Bruce Jenner kini melanjutkan kembali niatnya untuk berganti kelamin. Setelah operasi jakun dan memanjangkan rambut, kini kabarnya ayah tiri Kim Kardashian tersebut sudah operasi implan payudara.

Hal tersebut pertama kali diberitakan oleh situs Radar Online. Menurut seorang sumber, Bruce telah memasang silikon pada bagian payudaranya awal bulan Maret lalu.

"Bruce sudah melakukan operasi implan silikon beberapa pekan lalu. Ia sengaja memasang implan yang kecil karena tak ingin terlihat konyol," ungkap sang sumber seperti dikutip dari Daily Mail, Rabu (1/4/2015).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Baca juga: James Franco: Aku dan Selena Gomez Punya Anak

Saat ini Bruce dikabarkan tengah menjalani proses penyembuhan. Butuh sekitar enam pekan sebelum bintang reality show tersebut bisa kembali beraktivitas normal.

"Bruce tak diperbolehkan untuk mengangkat apapun. Ia harus mengenakan bra setiap hari, namun diharapkan bisa kembali beraktivitas enam pekan ke depan," tutupnya.

Namun hingga kini sayangnya pihak Bruce masih tak ingin bicara banyak mengenai niat perubahan kelaminnya tersebut. Ketika dimintai konfirmasi, sang juru bicara menolak untuk memberi komentar.

(dal/mmu)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads