Penulis 'Create Your Golden Moment' Buka Pintu Zaskia Mecca Berhijab

Penulis 'Create Your Golden Moment' Buka Pintu Zaskia Mecca Berhijab

- detikHot
Selasa, 03 Mar 2015 22:10 WIB
Penulis Create Your Golden Moment Buka Pintu Zaskia Mecca Berhijab
Jakarta - Zaskia Adya Mecca hadir dalam peluncuran buku 'Create Your Golden Moment' karya Agus Idwar di Istora Senayan, Jakarta, Selasa (3/3/2015). Menurutnya, sang penulis adalah orang yang membuka pintu dirinya berhijab.

Saat itu, istri Hanung Bramantyo tersebut memang tiba-tiba memakai hijab ketika kariernya sedang menanjak. Keputusannya itu pun tak berpengaruh bagi kariernya.

"Dia yang jadi pembuka pintu aku pas pakai hijab. Tahun 2005 artis yang berhijab itu belum ada, belum ada artis sinetron," tuturnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Dia bilang Pak Haji Deddy Mizwar mau buat sinetron. Lu datang aja, kita bisa main sinetron. Dia yang buka jalan sampai saya di sini," kisah ibu dua anak itu.

Perkembangan hijab di kalangan artis kini memang terus meningkat. Apalagi fashion hijab juga semakin beragam.

Zaskia kah yang membuka pintu rekan artis berhijab?

(nu2/nu2)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads