Dikenal sebagai salah satu solois bertalenta Tanah Air, ternyata Afgan pernah mengalami fase berat kala masih duduk di bangku sekolah. Pelantun 'Knock Me Out' itu mengaku pernah menjadi korban bully di sekolah.
Meski hal itu menjadi salah satu pengalaman pahit yang ia alami, Afgan mengaku merasa bersyukur.
"Dulu gue pernah jadi korban bully di sekolah. Nggak enaklah tapi gue rasa hal itu emang mesti gue lewatin dalam perjalanan hidup yang gue punya," kisah Afgan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Gue nggak akan kayak gini kali jadinya. Dulu kalau di-bully tuh karena hal-hal sepele, udah lupa lah gue," urainya lagi seraya tertawa.
Satu hal yang ia ingin lakukan jika mengingat masa-masa dulu dirinya dicemooh teman-temannya di sekolah hanya satu. Jika bisa dirinya ingin kembali ke masa tersebut dengan keadaan dirinya yang sekarang.
"Gue pengen bisa ngasih liat lagi ke orang-orang yang dulu pernah nge-bully dengan keadaan gue sekarang. Seakan bilang, ini gue yang dulu kalian apa-apain dan gue baik-baik aja," tutur Afgan.
detikHOT punya lima merchandise dari Afgan yang bisa kamu dapatkan dengan cara menjawab pertanyaan berikut: Sebutkan nama penyanyi asal Singapura yang diajak Afgan kerjasama di album terbarunya!
Tweet jawaban kamu dengan me-mention @detikhot dan sertakan hashtag #COTM_Afgan. detikHOT akan mengumumkan 5 pemenang yang beruntung pada awal Maret mendatang.
(doc/mmu)











































