Isu selalu saja bergulir liar. Pedangdut Cita Citata baru saja mengakhiri masalah tudingan pelecehan warga Papua di DPR.
Namun Cita yang baru saja lega karena permintaan maafnya diterima perwakilan anggota dewan perwakilan Dapil Papua di DPR itu kembali disambar isu yang belakangan memang santer.
Kabar yang beredar, pelantun 'Aku Mah Apa Atuh' itu pernah melakukan aborsi sebelum menikah dengan Ijonk.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Simak : Jangan Kaget! Ini Foto-foto Masa Lalu Artis Cantik Indonesia
Cita ogah menanggapi isu tersebut. Ia tak mau terus terbelit masalah setelah soal Papua kelar.
"Yang penting semua selesai. Saya nggak mau manjang," sahutnya.
Pemilik nama asli Cita Rahayu itu sebelumnya mengatakan, dirinya lega sudah mengklarifikasi langsung soal perkataannya beberapa waktu lalu yang dianggap melecehkan warga Papua.
"Lega banget, terima kasih banyak terhadap perwakilan Papua. Lega dan terimakasih, permintaan maaf tak terhingga, bersilahturahmi, semoga masalah ini diselesaikan secara kekeluargaan."
Foto: Cantiknya Maia Estianty Berhijab di Mekkah
Cita kembali meluruskan. "Dalam lubuk hati nggak bermaksud seperti itu. Cita ingin meminta maaf langsung dan ingin tulus ke sini, meminta maaf ke warga Papua, terhadap perwakilan warga Papua," tegasnya.
Di DPR, Cita disambut oleh tiga anggota dewan perwakilan Papua dan Papua Barat, yakni Roberto Row (Gerindra), William Wandi (Demokrat), Peggy Patipi (PKB), Nurzahendi, dan Sodik.
Anggota Dewan perwakilan Papua sendiri di sana mengaku memang sempat kecewa dengan ucapan Cita yang menyebut 'Aku cantik tapi nggak kayak Papua kan?'
Mereka pun berharap kejadian ini tak terjadi lagi di kemudian hari. Apalagi Cita merupakan selebriti
"Terus terang selaku orang Papua saya tersinggung saat dengar itu. Jika kita sebagai public figure, apa yang mau kita sampaikan itu berdampak besar. saya sempat sampaikan saya tersinggung dan akan menuntut. Sesama anak bangsa kita tidak bisa menyatukan satu sama lain," paparnya.
"Kalau pubic figure yang menyampaikan akan tersinggung karena melecehkan orang Papua. Tapi saya berterima kasih Cita sudah berusaha ke sini dan meminta maaf. Tolong jangan lagi. Ini jadi pelajaran buat semua teman artis," sambung Roberto berpesan.
(kmb/mmu)











































