Cita Citata Terancam Dilarang Manggung di Papua?

Cita Citata Terancam Dilarang Manggung di Papua?

- detikHot
Senin, 16 Feb 2015 19:35 WIB
Cita Citata Terancam Dilarang Manggung di Papua?
Jakarta - Masih soal Cita Citata yang dituding menghina warga Papua karena ucapannya saat mengisi acara di sebuah program infotainment. Salah satu musisi asal Papua, Peter Saparuane pun ikut mencekam Cita.

Ia bahkan mengatakan, pedangdut bertubuh mungil itu bisa saja dicekal manggung ataupun sekadar masuk Papua.

Foto: Kecantikan Miss World Bikin Para Pria Tak Berkedip

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kalau warga Papua dengar omongan itu jelas mereka marah. Malah bisa saja dia ditolak warga Papua untuk manggung di sini,” tutur Peter dalam rilis yang diterima detikHOT, Senin (16/2/2015).

Peter yang sudah merilis tiga album itu pun menyayangkan kejadian itu. Peter menilai ucapan Cita memang cenderung bermaksud menghina meski tanpa sengaja.

"Sebenarnya seorang musisi itu nggak boleh seperti itu. Mau kulit hitam atau putih semua kan sama saja, Apa yang sudah diucapkan dia itu jelas sudah menghina orang Indonesia Timur," jelas Peter.

Masalah bermula kala Cita yang mengenakan busana dan atribut Papua mengucapkan dirinya cantik dengan embel-embel. "Cantik masih tetap, harus dicantikin mukanye. Nggak kayak Papua, kan?" kata Cita kala itu.

Cita sendiri sudah meminta maaf terkait masalah ini. Ia menyebut kejadian itu hanya kesalahpahaman saja.

Bicara masalah Cita Citata, Peter teringat album yang tengah digarapnya tentang kerukunan antar umat dan suku.

"Ini 10 lagu diproduseri Agus Dhukun. Single saya itu judulnya lima bersaudara, yang mencerminkan lima agama di Indonesia. Di Papua sendiri ada lima bersaudara (suku) yang terdiri dari Amahai, Soahuku, Ruta, Haruru dan Makariki). Lagu itu juga untuk mengenang kerusuhan yang pernah terjadi di sini, saya berharap dengan lagu ini semua bisa hidup rukun dan damai,” katanya seraya berpromosi.




(kmb/kmb)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads