Ketika Angelina Jolie Bicara Soal Agama

Ketika Angelina Jolie Bicara Soal Agama

- detikHot
Rabu, 31 Des 2014 16:51 WIB
Ketika Angelina Jolie Bicara Soal Agama
Jakarta - Banyak pelajaran yang diambil oleh Angelina Jolie ketika melakukan syuting film arahannya bertajuk 'Unbroken'. Salah satunya adalah pertemuan dengan Louis Zamperini, pahlawan perang yang menginspirasi film Box Office tersebut.

Namun sayang, pada akhirnya Angie tak bisa menunjukkan hasil akhir filmnya kepada pria kelahiran New York itu karena meninggal dunia pada Juli lalu. Diwawancara oleh majalah People, istri dari aktor Brad Pitt tersebut menceritakan pelajaran yang didapat setelah bertemu dengan Louis.

"Ketika ada halangan, kau harus menerima tantangannya, bukannya merasa kewalahan. Kita tidak sendirian di dunia ini," ujar Angelina seperti dikutip dari People, Rabu (31/12/2014).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Louis juga berbagi ilmunya mengenai spiritualisme kepada Angie. Sebuah hal yang dinilai sangat indah oleh ibu enam anak tersebut.

"Aku tak tahu apa namanya, agama atau kepercayaan. Namun ada sesuatu yang lebih besar dari kita, dan hal tersebut menyatukan (umat) dan sangat indah," tuturnya.

Simak juga momen-momen seru selebriti Hollywood selama 2014 hanya di Hot Top 10!

(dal/dar)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads