Pakai Korset Terlalu Kencang, Tulang Rusuk Nicole Kidman Patah

Pakai Korset Terlalu Kencang, Tulang Rusuk Nicole Kidman Patah

- detikHot
Jumat, 28 Nov 2014 09:28 WIB
Pakai Korset Terlalu Kencang, Tulang Rusuk Nicole Kidman Patah
Jakarta - Kembali pada awal tahun 2000-an ketika Nicole Kidman membintangi film 'Moulin Rouge!', sang aktris ingin memiliki pinggul yang kecil untuk mendukung perannya di film tersebut. Namun sayang, usahanya malah berbuntut kemalangan.

Diwawancara ketika mempromosikan film terbarunya bertajuk 'Paddington' di Graham Norton Show belum lama ini, Nicole berkisah mengenai cedera yang dialami ketika syuting film 'Moulin Rouge!'. Berbagai pengorbanan telah dilakukan, termasuk latihan dansa dan mengecilkan pinggul.

"Aku terluka saat berdansa dengan mengenakan heels pada pukul 03.00 dini hari dan aku jatuh dari tangga. Kemudian aku kembali mematahkan tulang rusukku karena mnengenakan korset," tutur Nicole seperti dikutip dari Daily Mail, Jumat (28/11/2014).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Untuk mendukung perannya sebagai penghibur di klub malam, Nicole ingin mengecilkan pinggulnya hingga 18 inci. Ia meminta para penata busana untuk mengencangkan korset yang dikenakannya, namun yang terjadi malah tulang rusuknya patah.

"Moulin Rouge adalah film yang sulit untukku karena menyanyi bukan sesuatu yang datang secara alami padaku. Sangat menakutkan ketika harus menyanyi di depan banyak orang. Aku ketakutan," pungkasnya.

(dal/doc)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads