Jay Z dan Beyonce Mesra, Chloe Moretz dan Brooklyn Beckham Kian Dekat

Hollywood in Photo

Jay Z dan Beyonce Mesra, Chloe Moretz dan Brooklyn Beckham Kian Dekat

- detikHot
Selasa, 02 Sep 2014 10:33 WIB
Jay Z dan Beyonce Mesra, Chloe Moretz dan Brooklyn Beckham Kian Dekat
Jakarta - Tak hanya publik yang bersemangat menghadiri festival Made in America, namun para selebriti pun beramai-ramai menonton acara yang digelar di Los Angeles tersebut. Salah satunya Beyonce dan Jay Z, yang terlihat sangat mesra.

Tak hanya Jay dan Queen Bey, Hollywood in Photo edisi Selasa (2/9/2014) hari ini akan menampilkan foto-foto para selebriti yang menghadiri festival Made in America yang digelar Minggu (31/8) lalu. Yuk, intip keseruannya.

Kemesraan Jay Z dan Beyonce

Jay Z dan Beyonce tak hanya menikmati musik yang disajikan oleh para penampil di Made in America, namun juga menikmati kebersamaan mereka. Tak terlihat bersosialisasi dengan teman-teman selebriti lainnya, Jay terlihat memeluk Beyonce dari belakang sambil berdansa mengikuti lagu.

Ryan Cabrera Bergaya Santai

Gaya kasual dan santai menjadi busana pilihan penyanyi Ryan Cabrera saat menonton festival Made in America hari Minggu lalu. Dengan kemeja kotak-kotak dan celana hitam yang digulung, pelantun hits 'True' tersebut nampak keren dengan potongan rambut pendeknya.

Rita Ora Seksi Pamer Perut

Si pirang Rita Ora kembali menunjukkan kebolehannya di festival Made in America. Tampil di atas panggung membawakan lagu-lagu hits andalannya, pelantun 'How We Do' tersebut tampil dengan bra hitam dan celana pendek.

Jaden Smith Serba Hitam

Tak mau ketinggalan, Jaden Smith pun menghadiri festival yang menampilkan penyanyi-penyanyi ternama seperti Kanye West dan John Mayer tersebut. Dengan rambut gimbal andalannya, putra dari aktor Will Smith tersebut tampil serba hitam.

Chloe Moretz dan Brooklyn Beckham Makin Dekat

Tak hanya pasangan Jay Z dan Beyonce yang menarik perhatian publik, kehadiran Chloe Moretz bersama putra sulung pesepakbola David Beckham pun tak kalah menghebohkan. Masih terus bungkam mengenai kedekatan keduanya, pasangan remaja ini tampak serasi berbusana hitam putih.
Halaman 2 dari 6
(kmb/mmu)
Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads