Ini Dia Audi TTS Coupe Milik Verrell Bramasta

Ini Dia Audi TTS Coupe Milik Verrell Bramasta

- detikHot
Jumat, 18 Jul 2014 08:59 WIB
Ini Dia Audi TTS Coupe Milik Verrell Bramasta
Verrell Bramasta dan Mobil Sportnya (Desi/detikHOT)
Jakarta -

Memiliki aktivitas segudang membuat anak pertama dari pasangan Venna Melinda dan Ivan Fadilla harus mengendarai mobilnya seorang diri. Oleh karena itu, ia pun akhirnya memilih mobil Audi TTS Coupe untuk beroperasional setiap harinya.

Mobil yang memiliki harga Rp 1,35 miliar itu diperoleh Verrell saat dirinya merayakan ulang tahunnya ke-17. Aih!

"Ini mobil sport memang aku yang minta karena suka. Ini hadiah dari papa waktu aku ulang tahun yang ke-17," jelasnya saat ditemui di Trans TV, Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (17/7/2014) malam.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sebenarnya, ini adalah mobil kesayangan pria yang kini semakin dekat dengan Cinta Laura. Dahulu, ia hanya menggunakan mobil tersebut pada Sabtu dan Minggu.

"Karena sekarang adik sekolah, supir jadinya nganter adik. Jadi sekarang karena aktivitas aku banyak akhirnya aku jadiin ini mobil operasional," urainya seraya tersenyum.

(wes/wes)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads