Benji Madden 'Good Charlotte' Akhirnya Akui Pacaran dengan Cameron Diaz

Benji Madden 'Good Charlotte' Akhirnya Akui Pacaran dengan Cameron Diaz

- detikHot
Selasa, 24 Jun 2014 11:49 WIB
Benji Madden Good Charlotte Akhirnya Akui Pacaran dengan Cameron Diaz
Cameron Diaz dan Benji Madden (Getty Images)
Jakarta - Benji Madden nampaknya tak ingin lagi menyembunyikan hubungannya dengan Cameron Diaz dari publik. Melalui sebuah wawancara, pentolan grup band Good Charlotte tersebut akhirnya mengakui hubungan asmaranya dengan sang aktris.

Bersama Joel Madden, Benji mempromosikan single terbaru mereka bertajuk 'We Are Done' di radio Nova bersama Fitzy & Wippa. Dalam kesempatan tersebut kedua DJ pun membahas hubungan asmara keduanya.

"Kalian berdua tumbuh semakin dewasa sekarang, kau telah berkeluarga, kalian berdua sama-sama sedang jatuh cinta, berpacaran, kalian berdua mendapatkan wanita cantik, sama-sama sedang menjalani hubungan asmara," ujar Fitzy memberikan pernyataan retoris.

Keduanya sempat terdiam beberapa saat sebelum sama-sama mengangguk. Sama sekali tak menyangkal, Benji pun secara implisit membenarkan pernyataan Fitzy.

"Hidup itu indah," ujar Joel yang kemudian dilanjutkan oleh Benji. "Kami adalah pria-pria beruntung," tegasnya.

Kedekatan Benji Madden dan Cameron Diaz pertama kali ramai dibicarakan publik pada Mei 2014 lalu. Kala itu keduanya kepergok jalan berduaan di Beverly Hills.


(kmb/mmu)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads