Beyonce Dinilai Jual Seks dalam Penampilan

Beyonce Dinilai Jual Seks dalam Penampilan

- detikHot
Jumat, 13 Jun 2014 09:54 WIB
Beyonce Dinilai Jual Seks dalam Penampilan
Jennifer Lopez (Getty Images)
Jakarta - Tak hanya Rihanna yang mendapatkan kritikan, kini giliran Beyonce yang dinilai terlalu menjual seks dalam penampilannya. Hal ini diungkapkan oleh aktris Lily Tomlin dalam sebuah wawancara.

Ketika ditanya soal pendapatnya tentang Beyonce yang disebut sebagai seorang feminis di dunia modern, Lily sama sekali tak menjawab pertanyaan yang diberikan. Aktris yang bermain dalam film 'I Heart Huckabees' tersebut malah menilai Queen Bey sebagai sosok yang terlalu menjual seks pada generasi muda.

"Ia seorang wanita yang sangat populer dan menikah dengan pria yang sangat berkuasa. Namun ia masih tetap menjual seks," tegas Lily.

Menurut Lily, penampilan Beyonce sangat berbau seksual sehingga tak baik jika dilihat oleh para remaja.

"Aku menyukainya! Aku tidak membencinya! Tapi aku tak terlalu memberikan perhatian lebih karena, maksudku, ia menari dengan luar biasa, tapi kau tahu, menurutku sangat sugestif. Jika aku berusia 10 tahun, aku akan mencoba untuk menirunya seperti yang banyak dilakukan anak berusia 10 tahun," tandasnya.

(kmb/mmu)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads