Seperti dilansir dari Daily Mail, Selasa (18/3/2014) Cameron berlibur bersama teman-temannya. Mereka mengunjungi sebuah pantai di Carribean minggu lalu.
Saat itulah aktris yang berperan dalam film 'Charlie's Angels' itu sengaja berpura-pura menarik tali bikininya. Ia pun memasang wajah kaget saat bikini yang digunakannya terlepas.
Cameron pun cepat-cepat menutup payudaranya yang terbuka dengan kedua tangannya, masih diiringi oleh tawa. Setelah mengambil kembali bikininya, sang aktris pun kembali berenang di laut bersama teman-temannya.
Jadi, apa komentar Anda soal aksi yang dilakukan oleh Cameron Diaz?
(kmb/mmu)











































