Seolah menepis kabar tersebut, keduanya nampak mesra berduaan di konser Avril Lavigne yang digelar di Istora Senayan, Jakarta Selatan pada Rabu (12/3/2014) malam. Tak hanya itu, mereka juga terlihat serasi dan kompak dengan busana serba hitam.
Saat ditanya soal kisah asmaranya, baik Bisma maupun Franda tak mengelak bahwa mereka sering mengalami putus-sambung. Namun, hal tersebut tak terlalu diambil pusing oleh dua pasangan sejoli itu.
"Kita baikan aja. Dibawa santai aja. Kita jarang nongol ya. Biasa aja (putus-sambung), kayak BBB (Bukan Bintang Biasa)," ujar Bisma sambil bercanda.
"Kalau dari kita nggak pernah ngomongin putus nyambung. Tiba-tiba putus, nanti balik lagi tapi nggak dibilang kalau kita putus atau balikan lagi. Hubungan personal biar kita yang tahu. Ya doain yang baik-baik aja," sambung Franda.
(kak/wes)











































