Paul Walker Sr., ayah kandung aktor yang berperan dalam film 'Fast and Furious' itu ditunjuk sebagai wakil dari surat wasiat tersebut. Ia pun mengajukan kehendak sang anak kepada pengadilan Los Angeles.
Seperti dilansir dari NY Dailynews, Rabu (5/2/2014) Meadow Walker akan menjadi pewaris tunggal dari rumah yang ditinggalkan Paul.
Dalam surat wasiat tersebut, Paul juga menunjuk Cheryl Walker, sang ibu, untuk menjadi orangtua wali bagi Meadow. Saat ini anak perempuan satu-satunya itu masih tinggal dengan ibu kandungnya, Rebecca Soteros.
Sidang pengadilan pengajuan hak wali Meadow pada Cheryl Walker dijadwalkan pada Februari ini.
(hkm/mmu)











































