Hanung tiba di Masjid At-Taqwa Jl Sriwijaya No. 10, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan sekitar pukul 21.30 WIB. Hanung yang mengenakan busana serba putih didampingi keluarga besarnya dengan diiringi musik rebana.
Sutradara film 'Perempuan Berkalung Sorban' itu lalu memberikan sejumlah seserahan kepada keluarga Zaskia. Zaskia yang berbusana putih dengan jilbab abu-abu terlihat cantik.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Hanung lalu membaca ijab kabul dengan lancar dan tenang. Setelah wali nikah Zaskia dan sejumlah saksi yang hadir menyatakan ijab kabul Hanung sah, maka penghulu menyatakan kedua mempelai sebagai suami istri.
Zaskia dan Hanung resmi menjadi suami istri tepat pada Senin (14/9/2009) pukul 22.14 WIB. Tampak Ketua PP Muhamadiyah, Din Syamsudin bertindak sebagai saksi pernikahan.
Selamat untuk Zaskia dan Hanung! (fjr/fjr)











































