Bintang FTV ini mampu menjadi lulusan terbaik Universitas Trisakti dari jurusan Fakultas Hukum dengan IPK summa cum laude atau 4.00.
Bahkan ia berhasil lulus dalam waktu 3,5 tahun dan Natasha mempersembahkan prestasi tersebut untuk kedua orang tuanya.
"Untukmu Mama Papaku tanggung jawab anakmu menjadi sarjana dalam kurun waktu 3.5 thn sudahku selesaikan. Semoga kalian bangga dan untuk 'KAMU YANG TERSAYANG' yang selalu mendukung aku dan tidak pernah berhenti berkata aku gadis yang hebat,"tulisnya di instagram.
Hasil tersebut diraihnya dengan perjuangan yang berat, di tengah kesibukannya itu Natasha selalu meluangkan waktu untuk belajar. Bahkan ia mengatakan dirinya hanya tidur selama empat jam tiap hari.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
(ass/nu2)