Usai Punya Anak, Sammy Simorangkir Ingin Cepat Pulang

Usai Punya Anak, Sammy Simorangkir Ingin Cepat Pulang

Febriyantino Nur Pratama - detikHot
Kamis, 29 Nov 2018 17:51 WIB
Foto: Sammy Simorangkir / Hanif Hawari
Jakarta - Sammy Simorangkir dan istrinya, Viviane, memang tengah sibuk mengurus anak. Tapi, Sammy justru orang yang selalu ingin cepat pulang saat bekerja.

"Kalau jadi ayah tuh lengkap ya, jadi saya kan dulunya masih bebas-bebas gimana gitu, seteleh menikah okelah gue punya tanggung jawab baru, eh setelah punya anak makin-makin jadi selesai nyanyi kerja, bawaannya pengin pulang, penginnya tuh cepat-cepat pengin pulang dah pokoknya," kata Sammy Simorangkir ditemui di kawasan Senopati, Jakarta Selatan, Kamis (29/11/2018).

"Kalau kerjaan tetap ya sama saja, cuman saya nggak batasi, cuman kalau saya lagi kerja tur, tidak pulang-pulang ya kendalanya tambah kangen saja, nggak ada masalah sih," akuinya lagi.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Tapi, dia tak menutup kemungkinan untuk terus bekerja demi beli susu anaknya.

"Justru memperbanyak jadwal manggung, gimana susu, popok naik semua," tambahnya.


Tonton video: Jadi Bapak, Sammy Simorangkir Lebih Bertanggung Jawab

[Gambas:Video 20detik]



Soal perkembangan anak, kata Sammy, saat ini si buah hati sedang lucu-lucunya.

"Sekarang baru umur 3 bulan, masih lucu-lucunya, masih buang angin sembarangan," akuinya.

(fbr/mau)

Hide Ads