Manga Tokyo Revengers Laku 50 Juta Kopi di Pasaran

ADVERTISEMENT

Manga Tokyo Revengers Laku 50 Juta Kopi di Pasaran

Tia Agnes - detikHot
Jumat, 21 Jan 2022 14:37 WIB
Manga Tokyo Avengers
Manga Tokyo Revengers laku di pasaran sampai 50 juta eksemplar. Foto: Istimewa
Jakarta -

Tokyo Revengers menjadi komik Jepang terpopuler di masa sekarang. Namanya kini bersanding dengan One Piece hingga Jujutsu Kaisen.

Akun Twitter resmi penerbit Kodansha mengatakan manga Tokyo Revengers karya Ken Wakui mengumumkan komiknya laku terjual 50 juta kopi setelah volume baru rilis.

Sejak animenya tayang April lalu, manga Tokyo Revengers telah menerbitkan 40 juta kopi dalam bentuk cetak dan digital. Angka 40 juta kopi yang terjual itu merupakan data pada September 2021.

Menurut data Kodansha Comics, Tokyo Revenger sukses terjual 5 juta kopi pada September 2020. Angkanya melonjak dua kali lipat pada Maret 2021 namun bertambah lagi sebanyak 14,5 juta kopi di Mei 2021 saat animenya tayang.

Pada Juli 2021, manga Tokyo Revengers terjual 32 juta eksemplar yang beredar. Manga ini terbit pertama kalinya di Majalah Shonen Kodansha pada Maret 2017 dan menerbitkan volume kompilasi ke-25 pada 17 Desember 2021.

Tokyo Revengers menceritakan tentang Takemichi Hanagaki yang mengetahui secara mendadak mantan kekasihnya, Hinata Tachibana meninggal dunia. Satu-satunya kekasih yang pernah dimiliki itu dibunuh oleh kelompok jahat yang terkenal sebagai Geng Tokyo Manji.

Dia tinggal di apartemen jelek dengan dinding tipis dan bosnya yang enam tahun lebih muda memperlakukannya seperti orang idiot.

Tak disangka, suatu hari Takemichi Hanagaki lompat ke masa lampau 12 tahun saat masih menjalani sekolah masa menengahnya. Untuk menyelamatkan Hinata dan mengubah hidupnya di masa lampau.

Takemichi yang bekerja paruh waktu dan putus asa itu harus mengincar puncak geng berandalan Kanto yang paling jahat.

Kesuksesan manganya membuat Tokyo Revengers diadaptasi ke serial televisi. Crunchyroll menayangkan animenya di Jepang. Warner Bros Jepang pun memproduksi film live-action yang tayang pada Juli 2021.

Tokyo Revengers menjadi salah satu manga yang paling dinanti penerbitannya tahun ini. Saat ini, manga Tokyo Revengers chapter 239 terbit pekan ini.

Di bab terbaru, Takemichi, Chifuyu, Hakkai, dan Inupi kini resmi menjadi tim bernama Thousand Winters.

Sekarang mereka harus mulai mencari penasihat dan lebih banyak anggota. Sepertinya pembaca akan melihat lebih banyak anggota lama Toman di chapter Tokyo Revengers yang akan datang.



Simak Video "One Piece Masih Jadi Manga Terlaris"
[Gambas:Video 20detik]
(tia/pus)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT