Kisah Lahiran Manusia Bersama Makhluk Halus di Buku Terbaru KTJ

Kisah Lahiran Manusia Bersama Makhluk Halus di Buku Terbaru KTJ

Tia Agnes - detikHot
Minggu, 24 Nov 2019 13:45 WIB
Foto: Kisah Tanah Jawa (dok.GAGASMEDIA)
Jakarta -

Salah satu dari tiga buku terbaru Kisah Tanah Jawa (KTJ) yang berjudul 'Unit Gaib Darurat' bakal terbit dalam waktu dekat. Bukunya memuat pengalaman tim saat menyambangi salah satu rumah sakit terseram di Tanah Jawa.

Cerita yang ada di rumah sakit itu adalah seorang perempuan yang mau melahirkan dibantu proses persalinan oleh makhluk halus yang ada di dalam rumah sakit. Tapi residual energi yang ada dan dipercaya adalah tim dokter.

Dalam akun Instagram Kisah Tanah Jawa disebutkan, "Kami akan bercerita bersama salah seorang Dokter tersebut. Ternyata tidak hanya beliau, banyak sosok lain yang hidup di sana dan akan ikut bercerita.‬


Bonaventura Genta saat menyambangi kantor detikcom belum lama ini mengatakan pengalaman menyambangi salah satu rumah sakit di Jawa Timur merupakan salah satu yang terseram.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Serem juga ya, karena berbicara tentang bangunan yang lama terbengkalai. Sebelum itu ada kejadian metafisika juga, pernah ada bukti riilnya. Tempatnya juga ngeri," tutur Genta.



Tiga buku yang akan diterbitkan Gagasmedia berjudul 'Bank Gaib', 'Pocong Gundul', dan 'Unit Gaib Darurat'. Masing-masing menceritakan satu tema berbeda.




(tia/doc)

Hide Ads