Cerita dalam Komik Kirana Berbeda dengan Versi Buku 'Happy Little Soul"

Cerita dalam Komik Kirana Berbeda dengan Versi Buku 'Happy Little Soul"

Tia Agnes - detikHot
Selasa, 30 Jan 2018 11:15 WIB
Cerita dalam Komik Kirana Berbeda dengan Versi Buku 'Happy Little Soul" Foto: GagasMedia
Jakarta - Banyak yang mengira komik 'Kirana & Happy Little World' ceritanya sama saja dengan buku 'Happy Little Soul'. Namun, pihak penerbit GagasMedia menegaskan sama sekali berbeda.

Hal tersebut diungkapkan oleh Editor GagasMedia, Tesara Rafiantika. "Mungkin banyak orang mengira ini adalah Happy Little Soul versi komik atau dikomikkan. Faktanya kedua buku ini berbeda, bukan hanya dari segi pengemasannya tapi juga ceritanya," ujar perempuan yang akrab disapa Rara kepada detikHOT via surel, belum lama ini.

Sebagian besar di dalam komik 'Kirana & Happy Little World' adalah cerita baru. Kalau dalam buku 'Happy Little Soul' menceritakan Kirana dalam kandungan sampai berusia 2-3 tahun.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT



Di 'Kirana & Happy Little World' menceritakan Kirana ketika berusia 3-4 tahun. Di masa-masa tersebut, banyak hal yang terjadi pada anak-anak termasuk Kirana.

"Misalnya saja sudah mulai mempertanyakan Tuhan, butuh penjelasan soal adik, mulai bersosialisai dengan teman-teman yang lebih banyak. 'Kirana & Happy Little World' ingin membagi pengalaman Ibuk Retno Hening dalam menghadapi masa tersebut," tutur Rara.

Namun dalam buku ini, Rara menegaskan Retno Hening tak ingin menggurui ibu-ibu lainnya. Dia hanya ingin menjadi teman bagi orangtua yang sedang maupun akan menghadapi masa-masa serupa.

Kini, komik 'Kirana & Happy Little World' sudah ada di toko-toko buku seluruh Indonesia.

(tia/doc)

Hide Ads