Irene Red Velvet Putus Kontrak dengan SM Entertainment, Benarkah?

Irene Red Velvet Putus Kontrak dengan SM Entertainment, Benarkah?

Atmi Ahsani Yusron - detikHot
Jumat, 15 Sep 2023 21:04 WIB
Irene Red Velvet
(Foto: dok. Instagram @renebaebae) Irene.
Jakarta -

Kontrak Irene Red Velvet dengan SM Entertainment sudah ada di masa tenggang. Ada kabar sang leader grup pelantun Bad Boy itu tidak memperpanjang kontraknya dengan agensi tersebut.

Dikutip dari kanal hiburan Nate, ada dugaan Irene dan pihak SM Entertainment masih membicarakan soal perpanjangan kontrak. Itulah alasan kenapa Irene tidak terlalu aktif beraktivitas di dunia hiburan hingga kini.

Tercatat kegiatan terakhir Irene bersama Red Velvet pada bulan Juni 2023 lalu. Memang setelah konser tur dunia R to V Irene masih belum terlihat ada kegiatan lagi di dunia hiburan. Namun ini baru sekadar spekulasi saja.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

SM Entertainment masih belum mengeluarkan komentar mengenai perpanjangan kontrak Irene atau keputusan pemilik nama asli Bae Joo Hyun itu untuk berpisah jalan dengan mereka. Sementara member Red Velvet yang lain, Seulgi, belum lama memilih melanjutkan kontrak dengan SM Entertainment.

Dugaan Irene tidak memperpanjang kontrak dan Seulgi melanjutkan kontrak dengan SM Entertainment ini menegaskan bahwa masing-masing member Red Velvet memiliki kontrak berbeda. Di sisi lain, manajemen juga tidak buka-bukaan soal kontrak para member.

ADVERTISEMENT

Sementara itu Red Velvet sempat membocorkan bahwa mereka akan merilis album penuh ketiga mereka dalam waktu dekat. Hal ini dibeberkan mereka lewat sebuah siaran langsung bulan Agustus lalu.

Selain itu, Red Velvet juga dijadwalkan bakal tampil di konser SMTOWN Live 2023 SMCEU PALACE @ Jakarta bulan ini. Dua hal ini bisa jadi menjadi sebuah kode bahwa semua member terus memperpanjang kontrak eksklusif mereka dengan manajemen selama beberapa waktu ke depan.

Dalam rilis resmi manajemen, konser SMTOWN Live 2023 SMCEU PALACE @ Jakarta akan menghadirkan full member Red Velvet. Mereka akan tampil bersama TVXQ!, Super Junior, NCT 127, NCT Dream, WayV, aespa, hingga RIIZE.

Digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, tiket SMTOWN Live 2023 SMCEU PALACE @ Jakarta masih dijual dan tersedia beberapa kelas. Ini akan jadi konser SMTOWN kedua di Jakarta, 11 tahun berselang sejak konser pertama di tahun 2012 lalu.

(aay/pus)

Hide Ads