Situasi pandemi COVID-19 yang menimpa Indonesia berdampak ke berbagai kalangan. Salah satu industri yang terkena imbasnya adalah seniman.
Tak ingin berdiam diri saja, lebih dari seribu seniman menari secara serentak via daring. Aksi ini dilakukan untuk memperingati Hari Bumi yang jatuh setiap tanggal 22 April.
"Aksi ini sudah dilakukan sejak tadi pagi jam 6 pagi dn 12 siang tadi, sudah ada lebih dari seribu yang upload di media sosial masing-masing," ujar Hartati dari Keluarga Tari Indonesia, ketika dihubungi detikcom.
Hartati mengatakan komunitas Keluarga Tari Indonesia ingin membangkitkan budaya gotong royong khas Indonesia dalam menghadapi segala sesuatu. Termasuk musuh yang kini sedang diperangi yakni COVID-19.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Keluarga Tari Indonesia mengajak para seniman tari untuk menari di mana pun dengan tema 'Sujud Bumi'.
"Sujud Bumi sebagai rasa sujud syukur sembari mengheningkan cipta dan berdoa agar semua makhluk di bumi terbebas dari bencana dan malapetaka terutama virus Corona selama 1 menit di tempat masing-masing," lanjut Hartati.
Para seniman yang menari pun tidak dibatasi oleh aturan gaya, genre, maupun ekspresi apa pun. "Betul-betul bebas berekspresi dengan caranya sendiri," tukasnya.
Bagi kamu yang ingin menonton video tari 'Sujud Bumi' berdurasi satu menit dengan iringan musik karya Epi Martison bisa dilihat via hastag #SujudBumi. Pukul 18.00 WIB, para seniman akan kembali mengunggah video #SujudBumi.
(tia/doc)