Kabar Bahagia! Ada Sudut Seni Budaya Sunda di Inggris

Kabar Bahagia! Ada Sudut Seni Budaya Sunda di Inggris

Tia Agnes - detikHot
Selasa, 23 Jul 2019 16:25 WIB
Foto: KBRI London/ Istimewa
Jakarta - Bagi warga negara Inggris yang ingin belajar Sunda, tak perlu jauh-jauh datang ke Indonesia. Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, baru saja meresmikan sudut seni budaya Sunda di Pusat Kebudayaan Bracknell, Inggris.

Di South Hill Park Arts Centre (SHPAC), Bracknell, pria yang akrab disapa Kang Emil menyerahkan perangkat musik degung, angklung, tarawangsa, dan beberapa pasang pakaian adat Sunda kepada Dirut SHPAC, Craig Titley.

Craig Titley, menyampaikan rasa bahagianya karena menjadi rumah bagi pengembangan seni budaya Sunda di Inggris. Dia pun merasa terhormat atas kepercayaan yang diberikan masyarakat Indonesia

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Inisiatif yang dibuat oleh Kedutaan Republik Indonesia di London sangat kami apresiasi dan ini akan menjadi titik tonggak perkembangan budaya Sunda lebih cepat di masa yang akan datang. Ditambah lagi, kehadiran seniman Sunda atas bantuan pemerintah Jawa Barat dan pihak KBRI yang siap membantu proses pengembangannya", tutur Craig dalam keterangan pers yang diterima detikHOT dari KBRI London, Selasa (23/7/2019).


Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, baru saja meresmikan sudut seni budaya Sunda di Pusat Kebudayaan Bracknell, Inggris.Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, baru saja meresmikan sudut seni budaya Sunda di Pusat Kebudayaan Bracknell, Inggris. Foto: KBRI London/ Istimewa


Dalam sambutannya, Kang Emil menuturkan keberadaan perangkat seni budaya Sunda bisa menjadi salah satu media untuk menjalin saling pengertian dan pemahaman di antara Sunda dan Inggris. Hubungan erat antar dua negara sudah terjalin sejak lama.

"Penyerahan perangkat seni budaya kali ini hanyalah merupakan awal langkah kami untuk terus mendukung pengembangan seni-budaya Sunda di Inggris," ucap Kang Emil.

Peresmian Sudut Seni Budaya Sunda dimeriahkan oleh pagelaran degung Sekar Enggal pimpinan Simon Cook, tembang Sunda oleh Hendrawati Ashworth, wayang golek oleh Arif Ashworth, dan tari topeng. Serta jaipongan Citra Resmi oleh gamelan Kyai Fatahillah pimpinan Iwan Gunawan yang sedang mengikuti program Residensi Seniman dan Karavan Budaya oleh kantor Atdikbud KBRI London.




(tia/dar)

Hide Ads