Lulusan Teknik Komputer dan Jaringan SMK Bela Nusantra ini meng-upload karyanya ke akun Instagramnya @insta.komik satu minggu yang lalu. Dengan keterangan, "Si 'neng nya pengen ikut-ikutan jadi princess... spesial guest #syahrini," komik itu meraih lebih dari 1000 like dari para Instagrammer.
Simak: Kontroversi Hari Komik dan Animasi Nasional Belum Berakhir
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dari situ, dia membuatnya dengan gaya anime seperti komik Jepang tapi tetap dengan sentuhan realis. Hobi menggambar sudah dilakoninya sejak berada di bangku sekolah dasar dan suka mengikuti kompetisi menggambar. Jika dikatakan sebagai profesi, Hendri belum kepikiran sampai ke sana.
"Mungkin saat ini masih sebatas hobi tapi jika ke depannya memungkinkan kenapa tidak," pungkasnya.
Baca Juga: Komik Instagram, Fenomena Baru yang Potensial
Kini, komikus-komikus Instagram pun mulai berjamuran. Tak hanya Hendri lewat @insta.komik saja yang ngetren. Tapi komunitas para komikus Instagram yang mengatasnamakan sebagai Komikin Ajah (Instagram @komikin_ajah) menjadi wadah bagi para seniman.
Karya-karya Hendri dapat diintip di akun Instagram @insta.komik. Silakan tengok dan simak artikel berikutnya tentang Komikin Ajah yang unik!
Jangan lupa ikuti kuis detikHOT dan menangkan hadiah 14 tiket pertunjukan 'Shaolin Warriors'!
(tia/mmu)











































