Pada Rabu pekan lalu, melalui laman HarperCollins diumumkan ada 500 buku untuk edisi khusus 'Go Set a Watchman' yang telah disiapkan. Bukunya memakai stamping emas dan dibungkus dalam sebuah kotak kain beludru yang berlapis.
Baca Juga: Mangaka Shigeru Mizuki Tutup Usia
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tapi jika ingin bukunya ditandatangani oleh Lee maka harganya tetap Rp 20,8 juta. 'Go Set a Watchman' adalah buku kedua sekaligus kelanjutan dari 'To Kill a Mockingbird' yang menjadi bestseller di seluruh dunia.
Simak: Tiket Pentas 'Shrek The Musical' Dijual 3 Desember
Ditulis pertengahan 1950-an, 'Go Set a Watchman' sebenarnya ditulis terlebih dahulu sebelum 'To Kill a Mockingbird' tapi baru ditemukan berpuluh tahun kemudian di kediaman pribadi Lee. Bercerita tentang Atticus Fins yang melawan rasisme.
Finch pun menuai perdebatan panjang di kalangan pecinta Harper Lee. Tapi sekaligus menjadi karakter yang paling dicintainya.
(tia/tia)











































