5 Seniman Pameran 'KILLSKILL' di Suar Artspace

5 Seniman Pameran 'KILLSKILL' di Suar Artspace

Tia Agnes Astuti - detikHot
Jumat, 18 Sep 2015 16:24 WIB
5 Seniman Pameran KILLSKILL di Suar Artspace
Jakarta -

Keberanian menjadi benang merah tematik, makna religius yang dogmatis, visual ilustrasi hingga inspirasi dalam berkarya. Lima seniman muda akan pameran 'KILLSKILL' di Suart Artspace, Jakarta Selatan pada 19 September mendatang.

Ke-5 seniman yang akan berpameran adalah Bonifacius Djoko Santoso, Dodi Hilman, Lambok Elvandri Hutabarat, Wahyudi Pratama dan Yulian Ardhi. Dengan membahas tentang keberanian, maka muncul ide frontal untuk eksibisi ini.

Baca Juga: Dua Seniman Kontroversial Bikin Proyek Keliling Dunia

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dalam keterangan pers kepada detikHOT, Jumat (18/9/2015), Yulian Ardhi menyebutkan keberanian dimulai dengan pemahaman karya visual yang dimulai dengan sangat terbatas.

"Keberanian kolektif menempuh waktu proses produksi karya yang teramat singkat, mengalami perencanaan yang berubah-rubah, bahkan visual yang berani mengambil lintas batas dan persinggungan elemen benda keseharian dengan benda organik," katanya.

Dalam konsep pameran ini, para seniman akan mencoba-coba merusak 'batasan' karya visual yang selama ini selalu terpakem dalam bagaimana layaknya pameran seni rupa yang selama ini selalu diadakan secara β€˜santun’ dan β€˜layak’.

Jangan sampai ketinggalan pembukaannya 19 September pukul 19.00 WIB di Suar Artspace ya!

(tia/ron)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads